LiputanTeknologi

Aplikasi Edit Video Terbaik di Smartphone Android 2020

Aplikasi Edit Video Terbaik di Smartphone Android 2020

Aplikasi Edit Video Terbaik di Smartphone Android 2020 – Mengedit Video tidak semerta-merta harus dilakukan di PC ataupun Laptop. Anda juga dapat melakukan pengeditan video yang keren dan unik dengan menggunakan ponsel cerdas berbasis Android milik anda. Maka dari itu liputanteknologi akan memberikan penjelasan mengenai 15 Aplikasi edit video terbaik yang bisa membantu Anda dalam melakukan editing video yang keren untuk Instagram ataupun vlog Anda.

15 Aplikasi Edit Video Terbaik di Android 2020

1. Edit Video Menggunakan Aplikasi Biugo

Biugo merupakan salah satu aplikasi edit video terbaik 2020 dan yang sedang hits pada saat ini, yang di mana penggunanya dapat mencoba berbagai macam tools menarik. Bukan hanya sekedar menempelkan stiker di video saja, namun aplikasi Biugo juga bisa menyematkan macam-macam efek yang keren. Dan yang paling penting, efek-efek video yang disediakan aplikasi biugo ini tidak monoton dan sangat cenderung kreatif.

Selain untuk edit video, Biugo juga dapat diandalkan untuk edit foto. Anda juga dapat mengedit foto dan kemudian di collage untuk dijadikan sebuah video. Yang menarik dari aplikasi ini ialah kapasitasnya cukup ringan, yaitu 30MB saja. Untuk menggunakan aplikasi ini, Anda tidak perlu beli karena Biugo dapat di-download secara gratis di sini.

2. Mengedit Video Menggunakan Aplikasi Like Video

Aplikasi Edit Video Terbaik 2020 untuk android yang selanjutnya adalah aplikasi like video.

Bila anda ingin mengedit video yang menarik? Maka Anda harus mencoba aplikasi LIKE Video ini. Ada banyak fitur dan tema menarik yang sudah disiapkan di aplikasi ini, beberapa tema unik di antaranya ialah “Flying” “Superpower”, “Time Travel”, dan “Lilliput.” Untuk membuat tema video semakin menarik.

Baca Juga: 15 Aplikasi Edit Video Terbaik Untuk PC dan Laptop

Aplikasi LIKE Video ini juga tidak lupa untuk memberikan sentuhan effect dan juga filter.  Oh iya jangan lupa, di sini Anda juga dapat mengubah suara apapun atau mau memasukan lagu apapun. Selain untuk edit video, LIKE Video juga dapat digunakan sebagai aplikasi rekaman video, layaknya kamera biasa. Namun, perbedaannya ialah di sini Anda dapat mendapatkan stiker, tema, dan efek yang lebih lengkap jika dibandingkan dengan aplikasi lainnya. Keren kan, makanya buruan download untuk menjadi editor video terbaik, Anda bisa dapatkan aplikasi disini.

3. Aplikasi Edit Video Vivavideo

Mungkin aplikasi edit video terbaik 2020 yang satu ini sudah tak asing lagi untuk sebagian orang. VivaVideo juga memberikan kemudahan untuk penggunakan di dalam melakukan editing video. Di dalam aplikasinya, juga terdapat macam-macam filter tersemat dan dapat dipilih juga digunakan oleh siapapun, banyak sekali sang editor yang menggunakan VivaVideo ini.

Tidak hanya itu saja, aplikasi edit video satu ini juga mempersiapkan berbagai macam tema untuk video Anda. Jadi, bagi pengguna dapat memberikan tema yang sesuai dengan video Anda. Mulai dari tema yang romantis, tentang pertemanan, dan juga aplikasi VivaVideo juga mempersiapkan tema ulang tahun juga lho, tentunya sangat mempermudah untuk pengguna untuk mengedit video yang menarik. Jika Anda ingin mengedit video mudah dengan VivaVideo? silahkan Download aplikasi VivaVideo di sini.

Baca Juga: 16 Aplikasi Untuk Nonton Film Gratis di Android Tanpa Download

4. Aplikasi Editor Video Terbaik KineMaster

Anda ingin mengedit video layaknya seorang yang sudah profesional? Anda bisa lakukan dengan memanfaatkan HP Android Anda lho. dengan menggunakan aplikasi edit video terbaik 2020 android yang bernama KineMaster.

Kinemaster merupakan sebuah aplikasi pengedit video terbaik pilihan liputanteknologi yang di mana aplikasi ini mampu menjadi salah satu pilihan terbaik pilihan editor PlayStore. Di dalam aplikasinya, KineMaster juga menyuguhkan beragam fitur kemudahan untuk mengedit video. Beberapa fitur yang ada seperti Images, effects, Multiple layers of video, overlays, stickers, text, handwriting, dan masih banyak lagi. Sangat lengkap kan? Bila anda ingin aplikasi edit video ini bisa anda dapatkan disini.

5. Aplikasi Pengedit Video Adobe Premiere Clip

Adobe memang sudah sangat terkenal tentang kemampuannya untuk editing, baik editing gambar sampai video. Tak perlu PC ataupun laptop, mengedit video dengan kualitas bagus juga dapat Anda lakukan di HP android anda dengan menggunakan Adobe Premiere Clip. Salah satu aplikasi edit video terbaik android 2020 ini telah menawarkan fitur automatic video creation. yang artinya, Anda dapat melakukan kreasi untuk video Anda secara mudah dan simple tanpa perlu ribet. Anda cukup memasukan video, dan tambahkan lagu yang diinginkan dan jadilah kreasi video yang cepat dan mudah.

Anda juga dapat merasakan sensasi seperti editor video expert dengan menggunakan fitur Powerful Video Editing. Melakukan trim, transitions, lighting adjustments, dan juga menambahkan slow motion effects pun juga dilakukan dengan Powerful Video Editing. Sudah siapkah Anda untuk mengedit video kekinian? Silahkan Download aplikasi Adobe Premiere Clip di sini.

6. Aplikasi Edit Video Android Funimate

Sesuai dengan namanya, aplikasi edit video smartphone android terbaik kali ini menyuguhkan pengeditan video yang menarik dan juga sangat lucu. Funimate telah menyajikan berbagai macam efek yang kekinian juga keren untuk menambahkan koleksi upload video di vlog atau pun di instagram Anda.

Tidak hanya itu saja, aplikasi edit video di smartphone android ini juga akan membiarkan para pengguna aplikasinya untuk mengkreasikan segala ide untuk mengedit video sesuai yang diinginkannya. Tak ada batasan untuk melakukan editing video di Funimate. Anda dapat bebas mengekspresikan diri melalui editing video dengan menggunakan aplikasi Funimate. Mau mengekspresikan diri dengan editing video bersama aplikasi Funimate? Silahkan Download aplikasinya di sini.

7. Mengedit Video Di Smartphone Android Dengan Aplikasi Movie Maker For Youtube & Instragram

Trim, Crop, dan fitur lainnya dapat Anda gunakan untuk melakukan editing video dengan salah satu aplikasi edit video terbaik 2020 ini yaitu Movie Maker for YouTube & Instagram. Tidak hanya itu saja, bahkan berbagai macam pilihan motion effect pun tersemat pada aplikasi Movie Maker for YouTube & Instagram ini.

Pengguna aplikasi pun bisa mengganti format video menjadi video 16:9 cinema. dan dapat membagikan langsung hasil kreasi video terbaik Anda langsung ke media sosial seperti Instragam Musical.ly, atau Vine. Bila anda ingin mengedit video di android dengan menggunakan aplikasi ini, anda dapat downlaoad disini.

Baca Juga: Cara Nonton Youtube Gratis Tanpa Kuota, Biar Nggak Boros – WAJIB BACA

8. Aplikasi Edit Video Di HP Smartphone Menggunakan Aplikasi Power Director

PowerDirector Memberikan efek video, slow motion bahkan hingga editing foto pun bisa dilakukan oleh salah satu aplikasi edit video terbaru 2020 yang satu ini. PowerDirector siap memanjakan para penggunanya dengan memberikan fitur yang bisa menghasilkan dan juga menciptakan video 4K juga lho.

Video di GoPro ataupun hanya sekedar menggunakan video kamera HP pun dapat diedit dengan menggunakan aplikasi PowerDirector ini. Berbagai tools layaknya para editor video profesional pun tersaji di aplikasi edit video satu ini. Penggunanya dapat puas mengedit video dan juga mengkreasikan video sesuai dengan keinginan dan selera masing-masing. Membubuhkan lagu dan musik untuk video Anda pun juga dapat dilakukan dengan mudahnya di aplikasi PowerDirector. Tertarik mencoba? Silahkan Download aplikasinya di sini.

9. Aplikasi Edit Video Terbaik Quik

Aplikasi Quik Gratis dan juga praktis, itulah yang menjadi andalan aplikasi edit video terbaik 2020 yang satu ini. Quik, merupakan aplikasi edit video tanpa bayar yang akan memberikan sensasi bagi penggunanya di dalam mengedit video layaknya sang profesional. Di dalam aplikasinya, Quik juga telah menyediakan 22 style video yang dapat dipilih oleh para pengunduh aplikasi.

Baca Juga: 8 Cara Download Lagu Gratis Tanpa Terkena Hak Cipta

Di aplikasi edit video android ini, Anda juga dapat menambahkan teks dengan beragam font yang telah dipersiapkan untuk lebih mempercantik video Anda. Bahkan Anda juga dapat menyematkan berbagai macam pilihan filter yang tentunya akan membuat video Anda akan lebih menarik. Memilih soundtrack untuk video Anda pun juga dapat dilakukan oleh aplikasi edit video ini. Oh iya aplikasi ini juga menyediakan 80 lagu gratis untuk Anda pasang di video yang ingin anda edit. Jika anda ingin mencobanya? SilahkanDownload aplikasinya di sini.

10. Mengedit Video di Android Menggunakan Aplikasi Inshot

Aplikasi edit video terbaik android selanjutnya adalah yang bernama InShot. Aplikasi ini biasa dikenal para pengguna yaitu Inshoot Video Editor. Mengedit video secara mudah tanpa ribet pun telah ditawarkan oleh aplikasi InShot. Anda dapat memotong video, dan juga memberikan berbagai macam efek pun bisa dilakukan oleh aplikasi InShot.

Pengguna aplikasi InShot bahkan juga dapat memasang teks untuk lebih mengekspresikan dirinya dalam video yang ada. InShot pun support untuk format video seperti MOV, MP4, AVI, FLV, 3GP dan masih banyak lagi. Jika anda tertarik silahkan download aplikasi untuk mengedit video di HP disini.

11. Aplikasi Edit Video Android Videoshop

Bila anda ingin memasukan lagu atau musik favorit ke dalam video Anda sendiri? Tentu dapat dilakukan oleh salah satu aplikasi edit video terbaik android satu ini yang bernama videoshop. Selain untuk menambahkan lagu, Videoshop ini juga bisa untuk memotongan video, Anda juga dapat memotong durasi video yang terlalu panjang dengan rapih.

Baca Juga: Cara Download Video Youtube Di Android / PC Dengan Mudah

Tidak hanya itu saja bahkan fitur sound effect pun juga bisa Anda manfaatkan untuk membuat kreasi video yang keren dan unik dalam fitur efek suara tersebut, Anda juga bisa menghasilkan suara tertawa, suara binatang bahkan efek suara buang angina pun juga Anda gunakan. Dengan menggunakan fitur adjust pun pengguna aplikasi Videoshop bisa mengatur kecerahan video sesuai dengan kebutuhan dan selera pengguna. Siap memiliki video yang keren dan unik untuk dibagikan dengan teman-teman di media sosial? Anda Cukup klik di sini untuk mendapatkan aplikasi edit video android ini.

Baca Juga: Aplikasi Edit Video Android Tanpa Watermark Terbaik 2020

12. Mengedit Video di Smartphone Menggunakan VideoShow

Gratis dan tidak ada batasan untuk durasi video yang diedit, itulah salah satu keunggulan dari aplikasi edit video terbaik yang bernama VideoShow. Salah satu aplikasi edit video terbaik ini telah memberikan cara mudah bagi penggunanya untuk mengedit video dengan VideoShow. dan juga, aplikasi VideoShow tak luput dalam memasang serta menyematkan fitur efek-efek suara juga motion baik untuk fast motion ataupun slow motion.

Aplikasi VideoShow ini juga mampu untuk melakukan pemotongan video yang mungkin dirasa terlalu lama. Anda juga dapat melakukan resize untuk video yang memiliki kapasitas terlalu besar dengan aplikasi VideoShow ini. Bila anda berminat untuk menggunakan aplikasi VideoShow? Anda cukup klik di sini dan download aplikasi edit videonya.

13. Aplikasi Edit Video Android Terbaik VQuick

Bila anda ingin Rayakan hari valentine bersama orang terkasih dengan menyajikan sebuah video tentunya dengan aplikasi pengedit video android ini akan membuat video anda lebih menarik. Tidak hanya valentine, membuat dan juga mengedit video untuk kapanpun dapat anda lakukan dengan mudah oleh aplikasi VQuick.

Salah satu aplikasi edit video terbaik HP android ini juga telah menyajikan berbagai macam hal menarik dari editan video yang Anda buat serta aplikasi VQuick ini juga mampu untuk mengedit video layaknya seorang jurnalis juga lho. pengguna aplikasi VQuick juga mampu membuat video story yang menarik dan tak kalah kerennya dengan video story lainnya. Bila anda minat silahkan download disini.

14. Edit Video Dengan Menggunakan Filmorago

Aplikasi FilmoraGo ini juga tidak kalah bagusnya dengan aplikasi edit video android yang sudah liputanteknogi sebutkan sebelumnya, tentu saja aplikasi ini juga telah memiliki beragam fitur yang cukup lengkap.

Dengan anda menggunakan aplikasi FilmoraGo, maka anda bisa mengedit video, mengganti tema video, dan juga menambahkan lagu pada video, hingga dengan menyisipkan teks di video. Yang istimewanya lagi, FilmoraGo disokong dengan pilihan rasio video yang sangat sesuai dengan kebutuhan. Ada dua pilihan yakni rasio 1:1, biasanya rasio tersbut digunakan untuk upload di Instagram, dan yang kedua ialah rasio 16:9, yang dapat diupload ke Youtube. Apabila anda berkeinginan untuk mendownload aplikasi edit video di android ini anda bisa dapatkan disini.

15. Mengedit Video di Android Dengan Aplikasi Action Director

Video Editor Satu lagi, dari aplikasi terbaik pilihan para editor PlayStore dan juga aplikasi edit video android terbaik pilihan liputanteknologi, adalah ActionDirector Video Editor. Didalam aplikasi Anda juga dapat menikmati fitur-fitur yang cukup memadai untuk melakukan edit video, seperti memberikan efek pada video, menambahkan teks, memotong durasi video, menyisipkan filter, dan lain sebagikanya. Cukup lengkap bukan untuk sebuah aplikasi edit video di smartphone android, kan? Anda bisa dapatkan disini dan download kemudian gunakanlah untuk edit video sesui keinginan anda

Demikianlah 15 aplikasi edit video terbaik android 2020 yang liputanteknologi rekomendasikan untuk Anda. Semua aplikasi edit video di atas tentunya memberikan keunggulan yang sama dalam hal melakukan editing video yang mudah, praktis, cepat, dan juga gratis. Jadi tinggal anda ingin mengunakan aplikasi yang mana untuk mengedit video. Selamat Mencoba dan jangan lupa hasil editan video -nya di bagikan ke sini ya, heheh.

Exit mobile version