Scan Berkas Dari HP dan Cara Mengecilkan Ukuran PDF – Suatu dokumen dalam bentuk fisik ataupun gambar ataupun bentuk digital biasanya memerlukan perangkat pemindai yang di sebut scanner. Bagaimana jika suatu saat anda akan memindai sebuah dokumen dengan cepat tapi tidak mempunyai scanner dan jauh dari penyedia jasa scanner tentunya anda harus membeli atau meminjam yang harganya mahal. Seiring maju nya teknologi mempermudah kita dalam segala hal terutama memindai dokumen, tak perlu alat scanner yang mahal kini kita bisa memindai dokumen atau berkas melalui hp tidak usah menggunakan alat printer yang besar itu.
Yang kita butuhkan untuk melakukan scan berkas dari HP adalah ponsel cerdas dan aplikasi pemindai yang sudah banyak di sediakan secara free tanpa harus berbayar yang tak kalah bagus dengan alat pemindai. Tentu cara ini jauh lebih hemat dan murah, dan hasil nya pun tidak kalah dengan pemindai yang harganya mahal, dengan aplikasi scan ini dapat memindai dokumen hanya dengan mengambil gambar galery atau via foto.
Selain itu kita bisa juga merubah file scan menjadi bentuk pdf atau membagikannya melalui google drive, whatsaap, email. Bagi anda pengguna android tak perlu repot mengunduh scan tambahan sebagai pemindai document / berkas dan bisa menyimpan dalam bentuk pdf maupun di simpan google drive, tutorial cara scan berkas dari HP ini sederhana tapi sangat besar manfaatnya terutama bagi pelamar kerja, guru dll.
Cara Scan Berkas Dari HP
Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk scan berkas melalui Hp smartphone android maupun iPhone.
Baca Juga: Cara Menyelamatkan File Dokumen Dari Laptop Rusak
Cara Scan Dokumen Dengan Google Drive
Berikut langkah-langkah untuk memulai scan dokumen dari google drive:
- Buka google drive kemudian log in.
- Pada pojok bawah terdapat tanda + klik.
- Kemudian silahkan foto dokumen tepatkan area scan supaya hasil nya bagus tidak miring dan tegak lurus ketuk pangkas ( crop ) lalu tambah ( Add ).
- Untuk menyimpan dokumen yang sudah di scan ketuk selesai ( done ).
- Selanjutnya silahkan pilih tempat folder atau membuat baru ketik folder lalu ok.
- Kemudian ketuk pilih folder yang tadi sudah di buat maka akan muncul nama folder yang berisi hasil scan di widget.
Scan Dokumen Dengan CAM-SCANER
Jika anda tidak mengunakan google drive untuk scan berkas dokumen lewat HP, maka anda juga bisa menggunakan aplikasi yang di play store secara gratis untuk memindai dokument melalui HP. Aplikasi ini ada yang free dan berbayar, salah satu aplikasi scan terbaik android yang sangat populer adalah CAM-SCANER creator karena hasil scan sangat bagus dan efisien.
Dalam Aplikasi scan ini terdapat pemindaian khusus dengan fitur pencarian cepat hanya dengan memasukkan kata kunci. Anda juga dapat berbagi file PDF / JPG melalui media sosial atau sebagai lampiran email. Jika Anda mengupgrade aplikasi ke akun Premium, Anda dapat menikmati fitur seperti mengekstraksi gambar dari teks, membuat kartu nama dan lainnya.
Baca Juga: Cara Edit PDF Mudah dan Cepat
Cara Mengecilkan Ukuran PDF
Jika diatas kita membahas mengenai cara scan berkas dokumen melalui Hp smartphone android dengan memanfaatkan sebuah aplikasi tambahan, maka selanjutnya kita membahas mengenai cara mengecilkan ukuran pdf.
Mengecilkan file pdf yang ukuran besar dalam sebuah kejadian saat kita mengirim atau upload document atau file, foto, pdf ada batasan ukuran yang harus di penuhi, ukuran terlalu besar sering terjadi eror, hal yang sering di temui saat mengirim lamaran kerja dengan email ke perusahaan ada batasan ukuran karena di batasi 1 MB file kita maka harus di perkecil ukurannya.
Cara mengecilkan ( convert ) ukuran pdf dengan sodaPDF online
Untuk mengecilkan ( convert ) ukuran pdf bisa kita menggunakan online yaitu ww.soda PDF.com kita bisa convert, merubah PDF jadi JPG dan PNG, dan lain nya karena lebih praktis dan hasil nya maksimal meskipun ukuran nya lebih kecil kualitas gambar bagus.
- Untuk mengunakan nya kita tinggal buka browser.
- Kemudian Kita ketik soda PDFuntuk mengecilkan ukuran pdf.
- Selanjutnya silahkan pilih menu atas soda pdf online yaitu pilih manager pdf file.
- Lalu Pilih compress pdf lalu upload.
- Terdapat 3 pilih compres yaitu dengan kualitas rendah, sedang, dan tinggi
- Kemudian tungu sampai prosesnya selesai lalu dowload file nya
Baca Juga: Cara Convert PDF ke Word Lewat HP Android Gratis
Menggabungkan PDF
Tujuan dari menggabungkan file PDF ini untuk memudahkan pengiriman dan pengecekan berkas. Tapi masih banyak yang belum mengetahui bagaimana cara menggabungkan file PDF karena dirasa rumit.
Pilih file yang ingin digabungkan. Pilih file yang ingin digabungkan dari komputer atau layanan penyimpanan cloud seperti Google Drive atau Dropbox.
Website lain yang bisa kamu manfaatkan untuk menggabungkan dokumenmu yang berformat PDF adalah sodapdf Website ini sudah mendukung bahasa Indonesia. Caranya juga mudah.
- Pertama, unggah semua file yang ingin kamu gabungkan. Kamu bisa mengunggah hingga 20 file sekaligus.
- Setelah selesai upload, kamu bisa menekan tombol Gabungkan. Tunggu hingga selesai, filemu akan terunduh secara otomatis
Baca Juga: Cara Mengubah PDF ke Word Secara Online Maupun Offline
Demikianlah tips untuk Scan Berkas Dari HP dan Cara Mengecilkan Ukuran PDF. Semoga setelah Anda mengetahui cara scan dokumen melalui smartphone android ini dapat membantu anda didalam memindai berkas dengan mudah.